BERITA

Detail Berita

Pramuka SMA PGRI Gumelar Buktikan Kreativitas Digital, Raih Juara di Festival Kehumasan Kendalisada Banyumas 2025

Selasa, 16 Desember 2025 15:11 WIB
34 |   -

SMA PGRI Gumelar kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat kabupaten. Dalam ajang Festival Kehumasan Kendalisada Kwartir Cabang (Kwarcab) Banyumas Tahun 2025, SMA PGRI Gumelar turut berpartisipasi dengan mengirimkan karya terbaik pada tiga kategori lomba, yaitu fotografi, vlog kepramukaan, dan iklan layanan masyarakat (ILM).

Alhamdulillah, dari ketiga kategori yang diikuti, SMA PGRI Gumelar berhasil meraih Juara 3 pada lomba Iklan Layanan Masyarakat. Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa kreativitas dan semangat berkarya peserta didik mampu bersaing di ajang kehumasan yang sarat inovasi dan pesan edukatif.

Video iklan layanan masyarakat yang diusung mengangkat tema pemanfaatan teknologi oleh Pramuka dalam menjaga pola makan sehat remaja, khususnya terkait pengendalian konsumsi gula dan minuman manis. Melalui konsep yang komunikatif dan visual yang menarik, video tersebut menyampaikan pesan penting tentang kesadaran hidup sehat di era digital, dengan pendekatan yang dekat dengan kehidupan remaja masa kini.

Foto Tim

Partisipasi dalam festival ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana pembelajaran berharga bagi anggota Pramuka SMA PGRI Gumelar untuk mengembangkan kreativitas, kemampuan literasi digital, serta kepedulian terhadap isu kesehatan remaja.

Semoga pencapaian ini menjadi motivasi untuk terus berkarya dan berprestasi. Dengan evaluasi dan persiapan yang lebih matang, SMA PGRI Gumelar optimis dapat meraih hasil yang lebih baik pada event lomba selanjutnya serta terus mengharumkan nama sekolah di berbagai ajang bergengsi.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini